Sep 5, 2010

Anda Mau Kurus Tanpa Diet ?

Berikut ini tips untuk mengurangi berat badan dan menjaga berat badan anda ideal tanpa harus diet macam-macam yang menyiksa.

Perlambat Mengunyah Makanan Anda

Makan selama 20 menit dengan mengunyah makanan secara lambat dan sampai lunak sekali, merupakan kebiasaan utama yang baik untuk mencegah peningkatan berat badan. Karena apabila kita makan terlalu cepat maka akan merangsang untuk makan lebih banyak.

Tidur Lebih Lama

Menambah jam tidur setiap malam dapat menyebabkan seseorang menurunkan berat badannya sebanyak 14 pon atau sekitar 7 kg dalam setahun, seperti penelitian yang dilakukan di University of Michigan. Ada beberap bukti yang menunjukkan bahwa kurangnya jam tidur dapat meningkatkan nafsu makan, walaupun ada variasi individu.

Perbanyak Makan Sayuran

Banyak makan sayur dan buah merupakan cara yang baik untuk mengurangi berat badan. Kandungan air dan seratnya membuat anda kenyang tanpa harus memikirkan jumlah kalori yang terkandung.

Sumber Karbohidrat

Beras merah, gandum dan lain-lain, dapat membuat anda kenyang dengan jumlah kalori yang tidak terlalu banyak, selain itu dapat memperbaiki kadar kolesterol dalam tubuh anda.

Pakaian Yang Lebih Sempit

Letakkan pakaian favorit yang anda ingin pakai jika berat badan anda berkurang di lemari pakaian anda yang dapat dilihat setiap anda membuka lemari, hal ini bisa menjadi salah satu motivasi anda untuk mengurangi berat badan.

Hindari Daging

Mengurangi porsi daging setiap hari dapat menurunkan kalori yang anda makan lebih dari 100 kalori dan dapat membantu menurunkan berat badan anda sebanyak 5 kg selama setahun (jika ditotal). Ganti porsi daging anda dengan buah atau sayuran.

Pilihlah Pizza Yang Tepat

Pilihlah pizza yang bertoping sayuran, anda dapat mengurangi kalori sebanyak 100 kalori.

Kurangi Konsumsi Gula

Gantikan minuman manis seperti minuman bersoda anda dengan satu gelas air mineral atau minuman yang 0 kalori, dan hindari penggunaan gula pasir yang melebihi 10 sendok the sehari. Gunakan gula yang rendah kalori.

Gunakan Gelas Yang Tinggi dan Berdiameter Kecil

Gunakan gelas ini untuk minum minuman yang mengandung gula seperti minuman bersoda, jus manis, wine dll. Anda akan meminum minuman tersebut 25%-30% lebih sedikit.

Bagaimana ini bisa terjadi? Menurut Brian Wansink, PhD, tipuan visual dapat membuat kita mengkonsumsi lebih banyak atau lebih sedikit. Penelitian yang ia lakukan di Cornell University menemukan bahwa orang akan minum lebih banyak jika menggunakan gelas yang pendek dan berdiameter besar.

Kurangi Alkohol

Ketika anda berada di situasi atau lingkungan yang tersedia minuman beralkohol, minumlah minuman non alkool sebagai minuman pembuka anda, ini lebih baik daripada anda langsung mengkonsumsi minuman alkohal. Alcohol mempunyai jumlah kalori per gram yang lebih besar dibandingkan karbohidrat yaitu 7 dan 4, seangkan protein mengandung 4 kalori per gram. Mka hindarilah Alkohol atau perut anda buncit.

Teh Hijau

Minum teh hijau merupakan cara yang baik mengurangi berat badan. Penelitian menyebutkan bahwa the hijau dapat meningkatkan pembakaran kalori di dalam tubuh secara temporer. Hal ini disebabkan oleh zat yang bernama catechins.

Yoga

Wanita yang melakukan yoga mempunyai kecenderungan berat badan yang ideal. Menurut Journal of the American Dietetic Association, ini dikaitkan dengan baiknya kesadaran pikiran dan ketenangan pikiran karena yoga tersebut, salah satunya kesadaran untuk mencegah makan berlebihan.

Makan Di Rumah

Makanlah makanan rumah anda paling tidak sebanyak 5 kali per minggu, dibandingkan anda makan atau jajan diluar rumah.

Tips Menghentikan Makan

Caranya saat anda makan, coba letakkan alat makan anda, jangan lakukan apa-apa selama 1 menit atau lebih, lalu nikmati perbincangan di meja makan, maka secara tidak kita sadari kita akan mulai berhenti atau selesai makan.

Permen Mint

Konsumsi permen mint terutama mint yang beraroma kuat ketika muncul hasrat untuk ngemil. Gunanya adalah : rasa mint yang kuat dapat menyebabkan perubahan rasa makanan di lidah menjadi kurang nikmat.

Perkecil Ukuran Piring atau Mangkuk Anda

Mengurangi ukuran piring atau mangkuk juga bisa menurunkan jumlah porsi makanan anda. Cornell's Brian Wansink, PhD, dalam penelitiannya menyebutkan bahwa makanan yang dihidangkan dalam piring atau mangkuk besar akan menambah jumlan makanan yang dimakan dan resiko penyajian berlebihan menjadi meningkat. Apabila ini dilakukan amaka anda dapat mengurang 100-200 kalori perhari atau 5 – 10 kg berat badan pertahun.

Coba Aturan 80 - 20

Penduduk Okinawa di Jepang mempunyai kebiasaan makan yang disebut hara hachi bu, yaitu kebiasaan berhenti makan sebelum kenyang atau 80% isi perut seperti yang diajarkan di Agama Islam melalui Rasulullah SAW, berhenti makan sebelum kenyang. Kebiasaan ini merupakan kebiasaan yang baik untuk menjaga kesehatan dan berat badan..

Tips Makan Di Restoran

Makanan di restoran atau rumah makan memiliki kecenderungan untuk mengemukan, berikut tips nya agar anda tetap langsing.
• Berbagi hidangan pembuka dengan teman makan anda.
• Untuk hidangan pembuka dapat ditambahkan salad atau sayuran dengan pembagian porsi 50-50
• Pesan appertizer sebagai hidangan utama.
• Pilih porsi anak-anak atau porsi kecil.

Lebih Sering Mengurangi Makan Daging

Makan makanan vegetarian atau sayuran lebih sering merupakan kebiasaan yang sangat baik.menurut Elaine Magee, MPH, RD. Vegetarian mempunyai berat badan rata-rata 20% lebih rendah.

Bakar 100 Kalori Di Tubuh Anda

Mau turun berat badan 5kg selama setahun tanpa diet dengan cara membakar 100 kalori setiap hari, berikut aktifitas fisik yang bisa membakar minimal 100 kalori perhari :
• Jalan santai selama 20 menit.
• Berkebun di rumah (menyiram tanaman dan membersihkan taman) selama 20 menit.
• Memotong rumput selama 20 menit.
• Membersihkan rumah selama 30 menit.
• Jogging selama 10 menit.

Sumber : webMD
Edit : Kurniawan Oki P.